Pages

Sabtu, 20 April 2013

Perpustakaan Ibrahimy Saat Ini





Ibrahimy, ya itulah nama dari perpustakaan yang bernaung di bawah pondok pesantren salafiyah syafi’iyah saat ini. Perpustakaan ibrahimy tersebut terletak dilantai dua masjid ibrahimy. Perpustakaan yang satu ini juga merupakan sentral perpustakaan di pondok pesantren salafiyah syafi’iyah. 


Sejauh ini koleksi-koleksi buku bacaan di perpustakaan ibrahimy masih terawat dengan baik. Jumlah buku bacaannya pun tidak ada yang berkurang (hilang), melainkan terus bertambah. “Kami berusaha sebisa mungkin untuk menjaga koleksi buku-buku perpustakaan ini agar tidak terjadi hal-hal yang merugikan, seperti hilang, atau rusak”, tutur Kamaludin yang menjabat sebagai staf perpustakaan.

Koleksi buku-buku bacaan di perpustakaan ini bermacam-macam, dari sisi kategori maupun jenis. Seperti kitab-kitab klasik, ensklopedi islam, sejarah, filsafat, hingga informatika (computer) membuat perpustakaan ibrahimy tetap digandrungi para santri serta non-santri yang memiliki minat membaca. Sebagaimana yang dikatakan oleh salah satu staf perpustakaan ibrahimy, “pengurus perpustakaan akan terus berusaha untuk menambah koleksi buku bacaan demi kelangsungan hidup perpustakaan ibrahimy”.

Selama perpustakaan ini berdiri, koleksi buku-buku bacaan didapatkan dengan dua cara. Adakalanya membeli sendiri atas nama pesantren, adakalanya juga berbentuk hadiah. Hadiah koleksi buku-buku itu biasanya diberikan oleh donator, dan lembaga dalam negeri maupun luar negeri. Seperti Sidogiri, Depag RI, lembaga keagamaan di negera Brunai Darussalam, dan lain-lain.

Hingga saat ini, perpustakaan ibrahimy tetap berjalan sebagaimana biasanya, sekalipun ditinggal oleh sang pengasuh pesantren, KHR. Ahmad Fawaid As’ad. Para pembaca pun tetap berdatangan sebagaimana biasanya. “kami berusaha untuk tetap tegar dan kuat walaupun KHR. Ahmad Fawaid dengan begitu cepat meninggalkan dunia ini. Kami juga akan berusaha untuk tetap menjalankan tugas ini sebagaimana biasanya”, imbuh kamaludin yang kala kitu tengah merapikan dokumen-dokumen penting perpustakaan.

Pihak pengurus perpustakaan tidak membatasi pembaca hanya dari kalangan santri, akan tetapi juga untuk khalayak umum. Perpustakaan ibrahimy dibuka dengan dua bagian waktu, yaitu siang dan, malam. Untuk siang dimulai dari jam 13:00 sampai 15:00, sedangkan untuk malam, dimulai saat usainya kegiatan muthala’ah hingga jam 22:00. “untuk malam jum’at dan selasa, perpustakaan tutup dikarenakan adanya kegiatan wajib para santri, yaitu musyawarah di kelas madrasahnya masing-masing”, timpal salah satu pengurus perpustakaan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Facebook